Thursday, 7 February 2019

Alumni Matematika Antusias Mendukung Penyelenggaraan Math Fair 2019


Math Fair merupakan kegiatan terbesar Himpunan Mahasiswa Matematika (Himatika) Universitas Syiah Kuala (Unsyiah). Kegiatan tahun 2019 ini adalah penyelenggaraan yang ke-13. Kegiatan tersebut dimulai pada bulan Maret tahun ini. Sejumlah hal telah dipersiapkan panitia Math Fair agar kegiatan tersebut berjalan lancar. Menurut Ketua Panitia Math Fair 2019 Muhammad Reza Subakti, salah satu kendala yang dihadapi adalah dalam hal pendanaan. Atas dasar hal tersebut Himatika berinisiatif bekerja sama dengan Himpunan Alumni Matematika (HAM) Unsyiah. Pengurus HAM memberikan beberapa kontak alumni kepada panitia Math Fair untuk dapat dihubungi. Beberapa alumni langsung mentransfer bantuan ke rekening panitia. Seperti alumni yang bekerja di Jawa Barat dan alumni yang di luar negeri. Tidak hanya itu, beberapa alumni bahkan mengundang langsung panitia ke tempat mereka bekerja. Zulkifli (Math 1995) dan Alfisyahril (Math 2002) misalnya, mereka mengundang panitia untuk datang langsung ke Kantor Badan Perencanaan Pembanguna Daerah (Bappeda) Kota Banda Aceh. Mahfuzah (Math 2002) yang merupakan mantan Ketua Math fair 2005 juga mengundang panitia untuk menerima bantuan langsung.

Sampai saat ini jumlah bantuan yang berhasil dikumpulkan senilai hampir 5 juta rupiah, termasuk bantuan berupa barang. Bantuan ini diperkirakan akan terus bertambah seiring dengan banyaknya partisipasi alumni dalam mendukung kegiatan tersebut. Reza selaku panitia merasa senang dan bangga atas banyaknya dukungan dari alumni. Menurut mahasiswa angkatan 2016 ini, berkomunikasi dan bertemu dengan para alumni menambah motivasi tersendiri untuk semakin giat belajar sehingga bisa sukses seperti para alumni ini. Marzuki, salah seorang alumni yang juga staf pengajar di Prodi Statistika Unsyiah menyebutkan sumbangan alumni tersebut selain membantu mahasiswa dalam menjalankan kegiatannya juga sebagai nilai tambah dalam akreditasi Prodi Matematika ke depan. Hal tersebut seperti yang tertera pada standar 3 tepatnya point 3.4 yang terkait partisipasi alumni dalam mendukung pengembangan akademik dan non-akademik program studi.

Math Fair lahir atas ide Ketua Jurusan Matematika periode 2004-2009 dan 2009-2011 Dr Hizir Sofyan yang kini dipercayakan sebagai Wakil Rektor IV Unsyiah. Program ini tercetus pertama sekali pada tahun 2004. Sempat vakum pada tahun 2005 karena musibah gempa dan tsunami yang melanda Aceh dan berbagai wilayah lain di akhir tahun 2004, Math Fair mulai digelar saban tahun mulai tahun 2006 sampai dengan 2014. Adapun ketuanya sejak 2004 sampai dengan 2017 adalah Hendra Darmawan (mahasiswa angkatan 2001), Mahfuzah (2002), Jamilul Fikar (2004), Munzir Umran (2005), Alim Misbullah (2006), Ahmad Mauliyadi M (2007), Riza Juniardi (2008), Eko Budi Purwanto (2009), Fathul Firtrah (2010), Adri Syakir (2011), Erwanda (2012), dan T. Raja Ahmad Alfaruq (2014)

#BERITA